Padfone, wireless Handsets produksi ASUS telah meraih penghargaan Best of Innovations untuk kategori Wireless Handsets. Produknya telah meraih penghargaan Innovations Design dan Engineering Awards pada CES 2012 yang digelar di Las Vegas Amerika Serikat, Selasa (9/1/2012).
Dalam surat email yang dikirim ke Tribunnews, Senin (9/1/2012), produk inovatif ini menggunakan sistem operasi Android terkini menghadirkan produktivitas dan fleksibilitas yang tak tertandingi. Padfone adalah sebuah smartphone yang menggunakan capacitive multi-touch display memudahkan akses email dan banyak hal lain berkat sedemikian banyak built-in apps.
ASUS Padfone dilengkapi dock Padstation, sehingga saat digabungkan membuat Padfone dapat berfungsi sebagai tablet. Ketika keduanya dipasangkan, layar smartphone secara otomatis akan ditampilkan ke layar yang lebih besar, sehingga dapat dilihat dengan lebih nyaman, sekaligus melakukan proses charge baterai, sekaligus Padstation fungsi smartphone, termasuk memanfaatkan koneksi data 3G.
Produk ASUS lainnya, EEE Pad Transformer Prime TF201 telah terpilih meraih penghargaan untuk kategori Personal Electronics. Dengan prosesor quad-core NVIDIA® Tegra® 3, layar 10.1” Super IPS+, dan metal case dengan pola melingkar berukuran yang tipis, hanya 8,3mm, menjadikan Transformer Prime sebuah tablet Android yang sangat portabel sekaligus bertenaga dengan keyboard dock yang membuat Transformer Prime berbeda dengan tablet kebanyakan dalam hal menunjang produktivitas.
Transformer Prime juga mengedepankan beberapa fitur unggulan seperti audio yang semakin istimewa berkat disertakannya teknologi ASUS SonicMaster, auto-focus camera 8MP di bagian belakang dengan LED flash, baterai dengan daya tahan 18 jam saat dikombinasikan dengan mobile dock.
Produk ASUS Xonar Essence One terpilih untuk kategori Audio Components. Tiga produk lainnya terpilih dalam kategori Computer Hardware and Components, yaitu: kartu grafis. ROG MARS II dengan dual GPU NVIDIA® GeForce® GTX 580, juga motherboard Rampage IV Extreme dan. P9X79 DELUXE.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar